Ngopi Neng Warung

Sejarah Masa Lalu


  Dari sejarah masa lalu, banyak utusan dan nabi yang sejak muda sudah bekerja, baik untuk orang lain dan keluarga. Menjelang kenabian, banyak yang sudah menjadi pengusaha mandiri. Memang ada beberapa nabi yang jadi penguasa, menteri, dan profesi mandiri lainnya.

  Tetapi dari kisah hidup Nabi Muhammad, sebagai nabi utusan terakhir, beliau selain pernah bekerja pada orang lain juga mempunyai usaha sendiri. Bahkan istrinya termasuh pedagang sukses. Sahabat nabi juga banyak pedagang.
  Pada saat ini, dalam dunia kita sekarang yang mengalami tantangan ekonomi dan budaya, pengusaha termasuk golongan yang seharusnya sangat dekat dengan Tuhan. Hal ini bisa dilihat dari beberapa aspek :
1. Untuk merintis usaha, perlu niat suci, niat baik, niat besar dan cita-cita besar. Sebagai manusia normal, jika punya kehendak besar, tentu tidak akan meninggalkan Tuhan dan hanya mengandalkan kemampuan diri sendiri.
2. Perlu banyak doa kepada Tuhan, supaya jalan dan cara yang digunakan adalah cara yang benar, bukan cara sesat
3. Perlu keyakinan dan hati mantap, hal ini di didukung oleh sponsor utama, yaitu TUhan
4. Suka melakukan kegiatan yang disukai TUhan, seperti sedekah, menolong orang, mempermudah orang.
5. Perlu iman yang kuat, supaya tidak kontak dengan pejabat korup, penguasa rakus
6. Perlu keajaiban tuhan, karena sudah banyak kondisi yang tak masuk akal terjadi, silih bergantinya nasib, harga minyak tidak jelas, harga tidak stabil, politik tidak tenang.
7. Bersyukur pada Tuhan, karena uang hasil kerja adalah hasil kerja keras yang benar, bukan korupsi atau manipulasi
8. Takut melanggar larangan Tuhan, karena jika banyak dosa bisa membuat usahanya macet
9. Sering silaturahim, banyak teman, sering ketemu orang sehingga saling berbagi manfaat
10. Banyak didoakan orang, termasuk oleh keluarga, karyawan, petugas bank, pemasok, dll
11. Meski banyak berfikir, banyak menderita, banyak sakit, banyak sulit, tetapi tetap optimis dan percaya pada Tuhan
12. Sering dicari orang untuk minta bantuan
13. Jauh dari gosip miring, tidak dikejar wartawan
Itulah sebagian alasan pengusaha sangat dekat dengan Tuhan. Dan sebaik-baik manusia adalah yang paling banyak manfaat bagi orang lain. Sifat wali adalah menyatukan orang, bukan memecah belah orang.

No comments:

Post a Comment